Pencarian Pendaki Tersesat di Bukit Mongkrang Memasuki Hari Keenam, Tim Gabungan Belum Temukan Titik Terang
Karanganyar MR — Upaya pencarian terhadap Yasid Ahmad Firdaus (26), seorang pendaki asal Colomadu, Kabupaten Karanganyar, yang dilaporkan tersesat saat melakukan pendakian di Bukit Mongkrang, Kecamatan Tawangmangu, hingga kini belum membuahkan hasil. Pencarian telah memasuki hari keenam, namun keberadaan korban masih belum diketahui.(24/01/2026).
Yasid diketahui memulai pendakian beberapa hari lalu sebelum akhirnya dinyatakan hilang. Sejak laporan diterima, tim gabungan langsung melakukan operasi pencarian secara intensif dengan menyisir sejumlah jalur pendakian, lembah, serta area-area rawan di sekitar lokasi terakhir korban diduga berada.
Pencarian melibatkan berbagai unsur, mulai dari pemerintah daerah, aparat TNI dan Polri, tim SAR, relawan pecinta alam, hingga masyarakat setempat. Seluruh personel dikerahkan dengan pembagian sektor pencarian guna memperluas area penyisiran.
Namun, proses pencarian menghadapi banyak kendala. Kondisi medan Bukit Mongkrang yang ekstrem, dipenuhi jurang curam, semak belukar lebat, serta jalur licin, menjadi tantangan utama bagi tim di lapangan. Selain itu, faktor cuaca yang tidak bersahabat turut memperlambat proses evakuasi dan penyisiran.
“Hujan deras disertai angin kencang serta kabut tebal sering turun secara tiba-tiba. Jarak pandang sangat terbatas, sehingga menyulitkan tim untuk melakukan pencarian secara maksimal,” ungkap salah satu anggota tim SAR di lokasi.
Meski berbagai metode telah dilakukan, termasuk penyisiran darat dan pemantauan area rawan, hingga hari keenam hasil pencarian masih nihil. Tim juga terus melakukan evaluasi harian untuk menentukan strategi lanjutan yang lebih efektif.
Pihak keluarga korban terus menunggu kabar dengan penuh harap. Dukungan moril dari masyarakat sekitar juga terus mengalir, dengan doa dan bantuan logistik bagi tim pencari yang bertugas di lapangan.
Operasi pencarian dipastikan akan dilanjutkan pada hari ketujuh, dengan harapan kondisi cuaca membaik sehingga upaya pencarian dapat dilakukan lebih optimal. Tim gabungan menegaskan akan terus berupaya maksimal demi menemukan Yasid Ahmad Firdaus, baik dalam kondisi selamat maupun kemungkinan lainnya.
Hingga berita ini diturunkan, proses pencarian masih berlangsung dan perkembangan terbaru akan terus disampaikan kepada publik.( Maryoto / Pimred Cahyospirit)




















