Alumni STM PANCALA 1 Wonogiri pererat tali silaturahmi.


 

Wonogiri, Bukan sekedar ajang ngumpul, Ini manfaat Reuni/Silaturahmi teman sekolah. Saat lebaran atau syawalan menjadi salah satu momentum untuk menjalin silaturahmi. Sabtu (27/4)


Bertempat dirumah Sutrisno Kp. Bauresan Rt 04 Rw 02, Kelurahan Giritirto, Wonogiri telah dijadikan titik kumpul para alumni Sekolah Teknik Menengah (STM Pancasila 1) Wonogiri lulusan tahun 79/80, yang sekarang menjadi SMK Pancasila 1, tidak hanya bersilaturahmi dengan keluarga saja, namun bisa menjadi ajang silaturahmi bersama teman saat sekolah. Salah satunya adalah mengadakan kegiatan reuni bersama teman – temanya saat sekolah yang sudah belasan hingga puluhan tahun tidak bertemu.


Koordinator Begug SW mengadakan acara reuni setelah 35 tahun lulus dari sekolah, mereka mengadakan acara reuni sekaligus sebagai ajang silaturahmi dan bertatap muka langsung dari sebagian kecil saja mereka yang hadir kebanyakan yang telah menetap maupun didalam kota Wonogiri saja sebagian kecil di wilayah Kabupaten Wonogiri. Ini semua dimaksudkan untuk menggugah para Alumni yang ada di luar kota (perantauan) agar bisa membaur dan bersatu kembali, tuturnya.


Acara ini sebetulnya sudah yang ke 2 kalinya dilaksanakan, namun banyak kendala dalam setiap acara tersebut, ada yang bersamaan dengan acara keluarga, ada juga bersamaan acara kemasyarakatan di lingkungan dan yang diluar kota tidak bisa pulang untuk bergabung.  Namun semua ini tidak mengundurkan  semangat dan pantang menyerah biarpun hanya sedikit yang bisa hadir, karena kegiatan ini merupakan keinginan dari teman – teman agar diadakan reuni terus berjalan untuk  menyambung tali persahabatan yang hakiki, tambah begug.


Grub terbentuk lewat  WA satu persatu bergabung sehingga terjaring 35 orang, sebetulnya banyak anggota yang belum terjaring dikarenakan jembatan penghubung terputus yang tidak terpantau lagi keberadaannya dan sebagian telah menetap di luar kota bahkan luar provinsi  Jawa Tengah.  Dan untuk menjaga agar selalu terkoordinir di mantapkan dengan adanya kepengurusan, kemudian dibentuk  Kepengurusan Alumni STM Pancasila 1 Wonogiri periode 2024 - 2029, yang telah disepakati telah ditunjuk sebagai Ketua Suwarman, Sekertaris Joko Waluyo dan Bendahara 1. Umar Sukamto dan 2. Daryanti. Selanjutnya  dalam silaturahmi juga membicarakan program kedepan guna kelanjutan kegiatan untuk pendanaan yang didapat yaitu dari iuran setiap hadir dengan maksud bisa untuk menjalankan kegiatan dan juga Sosial khusus bagi peserta dan anggota keluarga yang terkena musibah sakit/opname untuk diberikan santunan, pungkas begug.


Selaku tuan rumah Sutrisno dalam tanggapanya, sangat mendukung kegiatan ini agar kedepan dapat dijadikan acuan apa yang telah diputuskan dan berharap yang hadir ini sebagai cikal bakal sehingga kedepan bisa ada penerus untuk kegiatan semacam ini.


Kemudian untuk kelanjutan agar Silaturahmi terus berkelanjutan disepakati dan ditentukan waktu 4 (Empat) bulan sekali dengan tempat bergiliran, namun untuk hari dan  waktu ditentukan bagi yang ketempatan, tambah Joko Waluyo, (Begug SW).

Posting Komentar untuk "Alumni STM PANCALA 1 Wonogiri pererat tali silaturahmi."